25 June 2024, 14:14 WIB
Last Updated 2024-06-25T07:14:21Z
Advertisement



Banjar mejahijau.net
- Pemerintah Kota Banjar kembali menggelar bursa kerja atau Job Fair  dilaksanakan di Gedung Banjar Convention Hall (BCH), Kota Banjar, Jawa Barat.


Dalam job fair kali ini, Pemerintah Kota Banjar membuka kesempatan bagi para pelamar kerja dari lulusan Sekolah Dasar (SD) hingga Stata Satu (S1).


Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Banjar,  Ninding Kusmana mengatakan untuk lowongan kerja yang dibuka di Job Fair ini, ada sekitar 4.043 lowongan kerja yang disediakan oleh 25 perusahaan, yang terdiri dari 13 perusahaan dalam Kota Banjar dan 12 perusahaan luar Kota Banjar. 


" Di Job Fair ini kami mempertemukan antara pemberi kerja dengan pencari kerja. Kami memfasilitasi para pencari kerja untuk bisa bekerja di perusahaan baik dalam maupun luar negeri  " ucapnya. Selasa 25/5/2024


Job Fair 2024 ini diharapkan bisa mengurangi angka pengangguran di Kota Banjar, yang saat ini ada sekitar 5.914 orang. 


" Semoga banyak masyarakat Banjar yang mendapatkan informasi tentang lowongan pekerjaan. Dan ini bisa mengurangi angka pengangguran di Kota Banjar, " Pungkasnya DU