10 September 2024, 13:33 WIB
Last Updated 2024-09-10T06:33:36Z
HeadlinePARLEMEN

Selesai Dilantik, 50 Anggota DPRD Kabupaten Kuningan Ikut Pembekalan

Advertisement
Anggota DPRD Kab Kuningan periode  2024 - 2029

KUNINGAN, MH

Setelah selesai dilantik hari senin kemarin (9/9) sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Kuningan periode tahun 2024 - 2029 hari ini selasa (10/9) berangkat ke Bandung guna mengikuti kegiatan pembekalan selama 5 hari penuh.

Sekretaris DPRD Kabupaten Kuningan DR. H. Deni Hamdani, M.Si ketika diminta konfirmasi awak media online Meja Hijau (10/9) mengatakan, kegiatan pembekalan bagi semua anggota DPRD adalah wajib diikuti hal ini untuk menambah wawasan tentang pemerintahan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

Masih jelas Deni Hamdani semua anggota DPRD Kab Kuningan tadi siang berangkat menuju kota Bandung mereka disana akan menerima berbagai jenis materi dari para narasumber yang tentunya sesuai dengan permendagri no 6 tahun 2024 tentang orientasi dan pendalaman tugas semua anggota DPRD provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

Adapun materi inti yang akan disampaikan oleh nara sumber yakni ada tiga seperti pengawasan, legistasi dan budgeting, kegiatan selama lima hari tersebut bertempat di gedung kantor BKPSDM Provinsi Jawa Barat di kota Bandung.

Masyarakat Kabupaten Kuningan begitu berharap hadirnya para anggota DPRD yang baru (pemula) agar kooperatif terhadap kunjungan rakyat ke gedung dewan dalam rangka menyuarakan aspirasinya.

"anggota DPRD jangan panik ketika rakyat dengan lantang menuntut haknya secara demokrasi" ungkap Yadi Pramudi, SH salah seorang warga Kecamatan Garawangi, Kab Kuningan. (Anton) ***