16 October 2024, 08:50 WIB
Last Updated 2024-10-16T01:50:52Z
HeadlineNewsPendidikan

SMPN 1 Cimahi Dukung Sepenuhnya Kurikulum Mulok Gunung Ciremai

Advertisement

Pelajar SMPN 1 Cimahi sedang diskusi materi mulok gunung Ciremai

KUNINGAN, MH

SMPN 1 Cimahi, Kabupaten Kuningan salah satu sekolah terpencil yang ada di Kuningan Timur, dengan teknologi super canggih dan berbasis ITE semua kegiatan pendidikan yang diterapkan selalu mengikutinya, termasuk dengan adanya kurikulum mulok gunung Ciremai yang baru tahap sosialisasi.

DR. H. Toto Dianto, MA Kepala SMPN 1 Cimahi

Menurut kepala SMPN 1 Cimahi DR. H. Toto Dianto, MA ketika dihubungi awak median online Meja Hijau net (16/10) mengatakan, terkait dengan akan diberlakukannya kurikulum mulok gunung Ciremai pada tahun 2025 mendatang pihaknya siap mendukung dengan berbagai persiapan sesuai dengan perintah kadisdik.

Masih jelas H. Toto Dianto, walaupun materi mulok gunung Ciremai belum diterima secara utuh pihak sekolah sudah memberikan materi pelajaran tentang pengenalan gunung Ciremai melalui mata pelajaran IPA / IPS dengan cara menyisipkan sebagai tahap awal.

Seluruh siswa dan guru SMPN 1 Cimahi menyambut dengan baik dengan adanya kurikulum mulok gunung Ciremai, terlebih siswa dan siswinya tinggal didaerah perbukitan / pegunungan yang tentunya akan lebih mencintai lingkungannya. (Anton) ***