Advertisement
KUNINGAN, MH
Melalui tayangan sebuah film edukasi yang diperankan oleh keluarga besar SMPN 1 Lebakwangi, Kabupaten Kuningan yang terdiri dari siswa, guru, pegawai TU, alumni berikut kepala sekolah sebagai wujud nyata bahwa mereka begitu peduli terhadap permasalahan dan persoalan yang ada dalam dunia pendidikan dewasa ini.
Menurut kepala SMPN 1 Lebakwangi, Kab Kuningan Surya, S.Pd, MM ketika dihubungi awak media online Meja Hijau (15/3) diruang kerjanya menjelaskan, pihaknya telah menyelesaikan pembuatan film edukasi dengan judul Terang Diujung Jalan, film ini menceritakan tentang seorang pelajar yang tidak punya seorang ayah, ia sering dibuli oleh teman - temannya karena sering kesiangan masuk sekolah, dalam film ini diceriatakan siswa tersebut sering kesiangan masuk kelas karena membantu ibunya dalam mencari uang untuk biaya hidup.
Anak ini memiliki kecerdasan dan pintar, bahkan ia ingin menjadi seorang sarjana yang berguna bagi bangsa dan negara.
Ketika disinggung awak media online Meja Hijau tentang akting dan peran dalam film tersebut, apakah mereka sudah memiliki latar belakang main di theatre atau pernah main film, .spontan Surya menjawab, semua yang main film disini diberi arahan secara dadakan, "Alhamdulilah mereka bermain film cukup bagus sesuai dengan perannya masing - masing" Ungkap Surya dengan bangga.
Film edukasi tentang masalah buli disekolah yang di produksi oleh SMPN 1 Lebakwangi, Kab Kuningan akan ditayang disejumlah medsos, dengan film ini diharapkan bisa mengangkat nama harum SMPN 1 Lebakwangi juga masyarakat Kab Kuningan. (Anton) ***